News

Di Momen Apel Hari Santri Nasional, MWC NU Kwanyar Resmi Buka Acara Kwanyar Festival

Nubangkalan.or.id,- Abdul Mujib Selaku Wakil Ketua 1 Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Kwanyar membuka kegiatan Kwanyar Festival saat Apel Peringatan Hari Santri di Graha MWCNU Kwanyar pada Ahad (22/10/2023).

Kwanyar Festival merupakan kegiatan yang diadakan oleh PAC IPNU IPPNU Kwanyar berkolaborasi dengan DKR Pramuka, dan Ikatan Mahasiswa Kwanyar dengan tujuan merefleksikan Hari Santri Nasional dan Hari Pahlawan.

Terdapat 2 rentetan kegiatan dalam Kwanyar Festival yakni, Pentas Budaya sekaligus Bazar UMKM yang akan digelar pada tanggal 10 November serta Kwanyar bersholawat tanggal 11 November 2023.

“Di tanggal bersejarah ini 22 Oktober kita mengadakan Apel Hari Santri Nasional sekaligus Meng-Kick off kan acara Kwanyar Festival untuk merefleksi resolusi jihad santri dalam memperjuangkan kemerdekaan NKRI” ujar Deril Karomi Ketua Pelaksana Kwanyar Festival.

Menurutnya, Kwanyar Festival menjadi ajang untuk terus memperkuat sinergitas antara sesama pemuda Kwanyar dalam bingkai organisasi yang berbeda.

“Memulai era kolaborasi organisasi kedaerahan yang ada di Kwanyar yaitu PAC IPNU IPPNU Kwanyar, DKR Pramuka, dan IMAKA, tidak menutup kemungkinan kami akan terus menggandeng beberapa organisasi lain untuk kolaborasi” tandasnya. (Ryan/Hasin)

Comment here