Lazisnu

Lazisnu Bangkalan Santunan Tembus Setengah Milyar untuk 1.525 Anak Yatim di Hari Assyuro.

Dokumentasi Bersama Anak Yatim

Bertepatan dengan Hari Assyuro 10 Muharram 1444 H/ 8 Agustus 2022 Lazisnu Kabupaten Bangkalan dan Lazisnu tingkat kecamatan melaksanakan pemberian santunan serentak kepada anak yatim di beberapa kecamatan se kabupaten Bangkalan. Secara simbolis acara santunan dilaksanakan di Kantor PCNU Bangkalan dengan menghadirkan 31 anak yatim.

Hadir dalam kesempatan ini ketua PCNU Bangkalan KH. Makki Nasir dalam sambutannya menyatakan bahwa “PCNU Bangkalan melalui Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama menekankan agar selalu peka terhadap kondisi masyarakat utamanya masyarakat tidak mampu”.

Lebih lanjut lagi beliau juga menegaskan bahwa “Adanya pengumpulan zakat, infak dan dana sosial lainnya yang dipercayakan kepada Lazisnu akan dikelola secara baik, profesional dan amanah dan kemudian akan dikembalikan lagi kepada masyarakat secara tepat sasaran dan tepat manfaat ( bernilai produktif ) untuk membantu mengurangi beban hidup mereka yang mengalami kesulitan menjalani kehidupan”.

Sambutan Ketua PC NU Bangkalan

Salah satunya pada hari ini Lazisnu memberikan santunan kepada anak yatim dimana dananya digalang dari masyarakat umum, saya berharap kepada masyarakat agar hati-hati dan cerdas memilih Lembaga Pengumpul Dana ummat untuk menyalurkan dan mempercayakan zakat, infak dan dana sosial lainnya kepada Lembaga yang mempunyai kredibilitas dan dipercaya, pungkasnya”.

Ditempat yang sama ketua Lazisnu Bangkalan Abd. Makin dalam laporannya mengatakan bahwa “Lazisnu Kabupaten Bangkalan bersama Lazisnu tingkat kecamatan se kabupaten Bangkalan pada event hari Assyuro ini telah memberikan santunan kepada 1.525 anak yatim dengan nominal santunan berjumlah Rp. 504.130.000,- ( lima ratus empat juta seratus tiga puluh ribu rupiah ) yang tersebar di 13 kecamatan, dan akan bertambah karena masih ada beberapa Lazisnu tingkat kecamatan yang akan melaksanakan kegiatan santunan beberapa hari kedepan.”

Anak Anak Yatim

Pada umumnya per anak yatim menerima Santuanan kisaran 100 sampai 200 ribu tapi dibeberapa tempat ada yang mencapai 1 juta bahkan lebih per anak yatim. Pak Makin sapaan akrabnya berharap agar kegiatan ini bermanfaat dan mampu mengurangi beban hidup keluarga yang ada yatimnya sekaligus menjadi syiar kemanusiaan.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada semua donatur, orang-orang baik yang telah mempercayakan kepada Lazisnu untuk menyalurkan sebagian hartanya kepada anak yatim, semoga Allah yang membalasnya dengan balasan kebaikan yang lebih banyak harapnya”, Ungkap beliau mengakhiri laporannya(makin/lutfi).

Comment here