Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bangkalan menandai Kick Off Peringatan Hari Santri Nasional dengan menabuh 8 rebana yang dilakukan oleh Pengurus PCNU pada Ahad (13/10/2024) di Pondok Pesantren Nurul Cholil Bangkalan.
Ketua PCNU Bangkalan, K.H. Muhammad Makki Nasir, membuka secara langsung Kick Off Peringatan Hari Santri Nasional dengan menabuh rebana secara bersama-sama.
“Dengan ucapan bismillahirrahmanirrahim dan barokah para muassis Nahdlatul Ulama kick off Hari Santri Nasional PCNU Kabupaten Bangkalan tahun 2024 secara resmi dimulai,” ucapnya.
Kiai Makki mengatakan bahwa terdapat beberapa rangkaian kegiatan dalam peringatan Hari Santri Nasional yang digelar oleh PCNU Bangkalan. Di antaranya simposium, lomba selawat, sarasehan, apel peringatan Hari Santri Nasional, serta puncak hari santri diakhir bulan Oktober.
“Semuanya ikut membantu untuk mensukseskan kegiatan. Karena peringatan Hari Santri Nasional melibatkan seluruh banom dan lembaga PCNU Bangkalan,” terangnya.
Dirinya berharap kegiatan peringatan Hari Santri Nasional bisa sesuai dengan tema, yakni menyambung juang merengkuh masa depan agar para santri terpantik semangatnya untuk benar-benar melanjutkan perjuangan, mengisi perjuangan dengan hal-hal yang baik, sebagaimana para pendahulu terbukti mampu membuat tatanan sosial, kemasyarakatan, serta keagamaan yang begitu bagus.
“Kita harus melanjutkan hal itu di era digital saat ini. Tantangannya berat, tetapi kita tetap harus menyambung juang. Mari sebagai generasi penerus bangsa kita benar-benar erat memegang nilai-nilai agama dan nilai-nilai bangsa sebagaimana eratnya kaki burung garuda mencengkram erat Bhineka Tunggal Ika,” paparnya.
Sebagai informasi, kick off peringatan Hari Santri Nasional dihadiri oleh semua banom dan lembaga Nahdatul Ulama. Sebelum ke lokasi acara kick off, para banom dan lembaga mengikuti kirab HSN yang dimulai dari pendopo agung dan finish di lokasi acara.
Penulis: Ryan Syarif Hidayatullah
Editor: Syifaul Qulub Amin
Comment here