News

Mendapatkan Penghargaan MWCNU Tertib Administrasi dan Berinovasi, Ketua MWCNU Sepulu Mengajak untuk Lebih Aktif dan Semangat Mengabdi

Nubangkalan.or.id,- Dalam rangka perayaan penutupan rangkaian Hari Santri Nasional 2023, PCNU Bangkalan mengadakan pentas seni dan pagelaran Budaya dari berbagai lembaga dan Banom di markas Sollu Comunity, jalan Halim Perdanakusuma Bangkalan.

Selain menampilkan berbagai penampilan, Pada kesempatan tersebut panitia juga memberikan penghargaan kepada MWC, Lembaga dan Banom yang ada di lingkungan PCNU Bangkalan dengan berbagai kategori.

Salah satu MWCNU yang mendapatkan penghargaan adalah MWCNU Kecamatan Sepulu dengan kategori MWC NU Tertib Administrasi dan Berinovasi. Penghargaan diserahkan langsung oleh KH. Hasbullah Muhtarom selaku wakil ketua PCNU Bangkalan. 

Ketua MWCNU Sepulu Abdul Fatah mengaku bersukur atas penghargaan yang diberikan oleh panitia tersebut. 

“Alhamdulillah, ucapan puji syukur kehadirat Allah, MWCNU Kecamatan Sepulu dalam melakukan giat pengabdiannya membuahkan hasil. Tadi malam kita telah berhasil menyabet penghargaan sebagai MWC NU Inovatif. Tentu ini merupakan penghargaan bagi kita semua, segenap Pengurus MWC NU, juga Banom dan Lembaga,” ucapnya kepada media Nubangkalan.or.id.

Dirinya juga mengajak untuk senantiasa lebih aktif dan lebih giat lagi dalam mengabdi kepada PCNU Bangkalan.

“Kedepannya, mari kita tingkatkan khidmah pengabdian kita untuk lebih aktif, lebih giat, serta lebih inovatif lagi semata-mata demi kepentingan warga nahdhiyin,” ungkapnya.

Untuk diketahui, pada kesempatan tersebut, Selain dihadiri oleh para kiai dan Pengurus NU, hadir pula Penjabat (Pj) Bupati Bangkalan Arief M. Edie serta jajaran forkopimda kabupaten Bangkalan. (Navi’/Hasin)

Comment here