Bangkalan.or.id,- Kantor Bersama Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Kecamatan Geger Bangkalan telah diresmikan oleh KH. Makki Nasir Ketua terpilih PCNU Bangkalan pada Jum’at (23/09/22). Peresmian kantor yang diberi nama Graha Nahdliyin Kecamatan Geger tersebut dikemas dengan kegiatan Lailatul Ijtima’.
Kegiatan tersebut dilaksanakan didepan kantor NU Geger Jl. Raya Kampak Kecamatan Geger dengan melibatkan seluruh Banom dan lembaga NU dilingkungan MWCNU Kecamatan Geger serta seluruh warga NU Kecamatan Geger.
Selain diisi dengan Pengajian umum oleh KH. Ma’ruf Khozin dan juga sholawat al-habsy yang dipimpin oleh RKH. Karror Aschol dan Jam’iyah Shollu Comunity acara itu juga diisi dengan orasi kebangsaan oleh KH. Islah Bahrowi Direktur Jaringan Moderat Indonesia.
Dalam sambutannya KH. Abdul Mujib Hasan Ketua MWCNU Geger mengajak warga NU Kecamatan Geger untuk bersyukur karena MWCNU Geger sudah memiliki kantor bersama “Patut kita bersyukur karena sekarang MWCNU Geger sudah memiliki kantor bersama dan ini harus kita jaga besama baik ditubuh NU maupun Banom sehingga adanya kantor ini benar-benar bisa dirasakan manfaatnya” ucapnya.
Secara husus beliau juga menyampaikan banyak terimakasih kepada Mahfud, S.Ag anggota DPRD Provinsi Jawa Timur yang selama ini masih tetap setia menemani MWCNU Geger dan memberikan suport untuk bisa memiliki kantor sendiri.
Ditempat yang sama Mahfud yang juga putra Kecamatan Geger berharap agar adanya kantor ini benar-benar dimanfaatkan oleh pengurus MWCNU Geger dan Banomnya.
“Jangan sampai kantor sudah ada malah kegiatannya mandek dan tidak ada kegiatan sama sekali dikantor ini” Kata pria asal Desa Katol Barat Kecamatan Geger itu. (*)
Comment here